Kamis, 16 Juni 2022

Tingkatkan Imunitas, Rupbasan Mojokerto Kembali Ikut Senam Bersama Sekjen Kemenkumham


Mojokerto – JASUKE, Jasmani Sehat Kuat Enerjik dalam rangka menjaga kesehatan jasmani dan meningkatan imunitas, seluruh pegawai Rupbasan Kelas II Mojokerto melaksanakan kembali mengikuti kegiatan pembinaan jasmani/ olahraga bersama yang diselenggarakan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.

 

Kegiatan ini merupakan agenda yang dirutinkan oleh Sekjen Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia agar para pegawai senantiasi memiliki fisik yang prima guna menunjang tugas-tugas kedinasan, terutama di era pandemi covid-19. Meskipun pandemi mulai mereda, hal tersebut bukan menjadi alasan untuk tidak menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh.

 

Olahraga dalam bentuk senam bertema Semangat Pasti Lebih Baik ini dikomandoi Kepala Rupbasan Kelas II Mojokerto, Sudarso, dan diikuti oleh seluruh jajaran Rupbasan Kelas II Mojokerto yang dilaksanakan di halaman depan Rupbasan Mojokerto.

 

“Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh pegawai supaya lebih optimal dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat” Harap Sudarso.

 

Bentuk senam yang dilakukan yakni senam pernafasan/senam jantung/aerobik/zumba yang dipimpin oleh 2 instruktur Miss Imah dan Miss Donna dengan mengedapankan Kumham Sehat, Kumham Produktif.

 

#KumhamSemakinPASTI

#Ditjenpas

#Pemasyarakatan

#RupMokerPrima

#WBKPasti

#menpanrb

#rupbasan

#rupbasanmojokerto

#jatimpastihebat

@kemenkumhamri

@Ditjenpas

@kumhamjatim

@sipp_menpan

@anugerahasn_menpan

@diary_kemenkumham

@rbkunwas

 


 

0 komentar:

Posting Komentar