Mojokerto – Pagi hari ini Jum;at 17 Pebruari 2023 dalam kesempatan apel pagi kali ini, Kepala subseksi administrasi dan pengelolaan Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kemenkumham Jatim, Budi Haryono selaku pembina apel pagi ini akan membahas tentang pentingnya menjaga kesehatan dan tetap produktif di tengah cuaca yang tidak menentu.
Seperti yang kita ketahui, musim hujan telah tiba dan seringkali suhu udara berubah-ubah. Hal ini dapat mempengaruhi kesehatan kita dan juga produktivitas kerja.
“Mari kita ingatkan diri kita sendiri untuk selalu menjaga kesehatan. Pastikan kita makan makanan yang sehat dan bergizi, minum cukup air putih, dan istirahat yang cukup. Jangan lupa untuk selalu mengenakan pakaian yang tepat, terutama saat cuaca tidak menentu seperti ini, yaitu jangan sampai terlalu basah dan kedinginan.” Ujar Budi
Selain itu, Beliau mengingatkan tetap fokus dan produktif dalam pekerjaan. Jangan biarkan cuaca yang tidak menentu dan rasa malas mempengaruhi kinerja Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kemenkumham Jatim. Tetap semangat dan berusaha keras untuk mencapai target dan memenuhi tugas-tugas Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kemenkumham Jatimdengan baik.
Terakhir, Budi ingatkan satu sama lain untuk saling menjaga kesehatan dan memberikan dukungan satu sama lain dalam menghadapi tantangan cuaca yang tidak menentu ini. “Semoga kita semua selalu sehat dan tetap produktif”Tutup Budi
#KumhamSemakinPASTI
#Ditjenpas
#Yasonna
#Pemasyarakatan
#RupMokerPrima
#WBKPasti
#menpanrb
#KemenkumhamJatim
#ImamJauhari
#TeguhWibowo
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas
0 komentar:
Posting Komentar