Rabu, 26 Januari 2022

Rekonsiliasi Pemutakhiran Data Laporan Keuangan dan BMN Semester II TA 2021


 Mojokerto – Rupbasan Kelas II Mojokerto mengiktui secara langsung Laporan Keuangan (Lapkeu) dan Barang Milik Negara (BMN) yang diselenggarakan Rekonsiliasi Data Lapkeu dan BMN Tingkat Wilayah untuk periode Semester II TA 2021, di Hotel Namira Surabaya hari ini (26/01/2022).

Plt. Kakanwil Kemenkumham Jatim Wisnu Nugroho Dewanto membuka kegiatan ini. Dia didampingi Kadiv Administrasi Indah Rahayuningsih dan Plt. Kabag Umum Meirina Saeksi.

Indah selaku Ketua Panitia Penyelenggara menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk menyamakan persepsi seluruh satuan kerja. "Agar dapat melakukan proses penyusunan laporan keuangan secara mandiri, Keuangan secara mandiri," tuturnya.

Sehingga, lanjut Indah, dapat tercipta single database. Serta dapat mewujudkan keseragaman laporan keuangan pada tiap level tingkatan akuntansi. "Dimulai pada tingkat satuan kerja, wilayah, hingga nasional," ujarnya.

Wisnu dalam sambutannya menjelaskan tujuan pelaksanaan kegiatan ini agar penyusunan laporan keuangan yang sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah Pusat. Yaitu dengan memperhatikan aspek relevan, andal, dapat dibandingkan dan mudah dipahami. "Sehingga kita bisa Menyusun laporan keuangan yang akurat, transparan, akuntabel dan tepat waktu," harapnya.

Dia juga mengingatkan agar nilai IKPA jajarannya harus lebih baik dari tahun sebelumnya. Dibutuhkan analisa yang tajam terhadap pemanfaatan anggaran agar efektif, tepat waktu dan tepat sasaran. "Agar dapat meminimalisasi revisi anggaran yang berulang," tutupnya.

Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung hingga Jumat (28/01). Dengan menghadirkan nara sumber dari empat Unit Eselon I yaitu Sekretariat Jenderal, Inspektorat Jenderal, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dan Direktorat Jenderal Imigrasi. Rekonsiliasi ini berlangsung secara hybird, dengan metode tatap muka dan daring. 

#KumhamSemakinPASTI

#Ditjenpas

#Pemasyarakatan

#RupMokerPrima

#WBKPasti

#menpanrb
#rupbasan
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham




 

0 komentar:

Posting Komentar