Mojokerto - Kepala Rupbasan Kelas II Mojokerto
kemenkumham Jatim, Sudarso, memimpin pelaksanaan apel pagi pada kamis 17
Nopember 2022. Bertempat di halaman depan Rupbasan Kelas II Mojokerto
kemenkumham Jatim, Apel diikuti oleh seluruh ASN dan PPNPN pada Rupbasan
Kelas II Mojokerto kemenkumham Jatim.
Dalam amanatnya, Sudarso menyampaikan apresiasinya
kepada seluruh pegawai yang hadir tepat waktu semenjak penggunaan kembali
finger print.
"Saya melihat kepatuhan dan ketepatan waktu.
Tentunya kedisiplinan teman-teman nantinya berimplikasi dengan
kesejahteraan," ujar Sudarso.
Peningkatan kembali kasus Covid-19, Sudarso pun
mengingatkan dan menghimbau kembali untuk mematuhi protokol kesehatan serta
menjaga kesehatan tubuh. Beliau berharap ASN di lingkungan Rupbasan Kelas II
Mojokerto kemenkumham Jatim dapat hadir di masyarakat dan berkinerja
dengan maksimal sesuai janji kinerja Tahun 2022.
"Konsumsi vitamin, perbanyak olahraga dan istirahat yang cukup," tutur Sudarso.
Kegiatan ini juga untuk meningkatkan kinerja dan membentuk kedisiplinan serta dilaksanakan berkesinambungan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.
#KumhamSemakinPASTI
#Ditjenpas
#Yasonna
#Pemasyarakatan
#RupMokerPrima
#WBKPasti
#menpanrb
#KemenkumhamJatim
#Zaeroji
#TeguhWibowo
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas
0 komentar:
Posting Komentar