Mojokerto – Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas II Mojokerto Kanwil Kemenkumham Jatim, Sudarso, menjadi pembina apel, Senin 15 Agustus 2022. Dalam amanatnya beliau menyampaikan rangkaian kegiatan selama sepekan, yaitu peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77. Sebagaimana yang tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Sekretaris Negara Nomor B-620/M/S/TU.00.04/07/2022 bertema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat.” Tema ini diambil dengan harapan agar Indonesia segera bangkit dari wabah Covid-19.
“Melalui rangkaian kegiatan HDKD seperti fun bike dan turnamen olahraga lainnya memberikan makna gotong-royong, sinergi serta kebersamaan antara seluruh jajaran Kemenkumhm RI.” Jelas Sudarso.
Karupbasan Mojokerto juga menyampaikan apresiasi keikutsertaan virtual run kumham seluruh jajarannya dan syukur Alhamdulillah mendapatkan salah satu hadiah utama pada perwakilannya atas kehadirannya dalam acara fun bike dan senam bersama Kanwil Kemenkumham Jatim.
Kegiatan
ini juga untuk meningkatkan kinerja dan membentuk kedisiplinan serta dilaksanakan
berkesinambungan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.
#HDKD2022
#KumhamSemakinPASTI
#Ditjenpas
#Pemasyarakatan
#RupMokerPrima
#WBKPasti
#menpanrb
#rupbasan
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas
0 komentar:
Posting Komentar