Sahabat Pemasyarakatan,
Hari ini sekitar 5000 siswa & siswi di bangku sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) mendapatkan edukasi dasar mengenai kekayaan intelektual (KI) dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) @yasonna.laoly dan 346 relawan Guru Kekayaan Intelektual (RuKI) melalui kegiatan DJKI Mengajar lho. Kegiatan DJKI Mengajar merupakan kegiatan pembelajaran pertama yang dilakukan oleh Kemenkumham kepada para siswa SD dan SMP di seluruh Indonesia secara serentak. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran sejak dini akan pentingnya pelindungan KI serta meningkatkan semangat pelajar dalam berinovasi dan berkarya dengan menjunjung tinggi originalitas. Menkumham @yasonna.laoly berharap seluruh anak di Indonesia dapat memiliki semangat dan kemampuan dalam berkreasi dan berinovasi sehingga akan muncul calon inovator besar di negeri ini yang akan mengangkat pembangunan Indonesia pada masa yang akan datang.
#KumhamSemakinPASTI
#Ditjenpas
#Pemasyarakatan
#RupMokerPrima
#WBKPasti
#menpanrb
#rupbasan
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas
0 komentar:
Posting Komentar