Mojokerto - Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan
Negara Kelas II Mojokerto, Sudarso, diwakili Kepala Subseksi Administrasi dan
Pengelolaan, Budi Haryono berserta tim keuangan mengikuti kegiatan persiapan
pemeriksaan atas Intensifikasi dan Ekstensifikasi dari Badan Pemeriksa Keuangan
(BPK), pada pagi hari ini Rabu 14 September 2022 secara virtual melalui zoom
meeting.
Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB. Zoom
kali ini di pimpin langsung oleh Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham
Jawa Timur, Ibu Indah Rahayuningsih, S.H., M.H. Beliau berpesan untuk
mempersiapkan data dukung yang di minta Tim BPK terkait pemeriksaan PNBP dari
tahun 2020-2022.
“Dengan kegiatan ini, Rupbasan Kelas II Mojokerto
siap mendukung sepenuhnya kelancaran pelaksanaan pemeriksaan oleh BPK”Ujar Budi
Haryono.
Rencananya Tim BPK akan berkunjung ke Kanwil Kemenkumham Jawa Timur pada tanggal 25 September 2022.
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas
0 komentar:
Posting Komentar