Rabu, 15 November 2023

Kepala Rupbasan Mojokerto Harap Kinerja Anggaran Optimal


 


 

Mojokerto - Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur terus mengoptimalkan kinerja anggarannya. Hal itu disampaikan Kepala Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Sudarso saat memimpin apel pagi, Kamis (16/11).

 

Sudarso mengawali sambutannya dengan mengapresiasi capaian kinerja anggaran jajarannya. Berkat atensi yang diberikan oleh Kepala Kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur selama sebulan terakhir dan kinerja seluruh pegawai Rupbasan Kelas II Mojokerto Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur

 

"Tentunya ini adalah capaian yang baik, namun tetap harus lebih dioptimalkan lagi mengingat kita punya potensi yang baik," ucap Sudarso.

Untuk itu, Sudarso menekankan agar jajarannya memastikan kembali rencana yang telah disusun. Terutama untuk percepatan kinerja akhir tahun.

 

"Mari bersama-sama melakukan percepatan kinerja anggaran sehingga kita bisa minimal berada di sepuluh besar," pesannya.

Untuk itu, Sudarso berharap jajarannya dapat bersinergi dan berkolaborasi. Melibatkan seluruh pemangku kepentingan dalam proses pengambilan keputusan anggaran.

 

""Komunikasi dengan semua pihak yang terlibat dalam anggaran, ciptakan mekanisme untuk menerima saran dari berbagai pihak," pesannya.

 

#kemenkumhamRI
#yasonnalaoly
#kemenkumhamjatim
#kakanwilkemenkumhamjatim
#heniyuwono
#RupMokerPrima
#WBKPasti
#menpanrb
#rupbasanmojokerto
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@Ditjenpas
@kumhamjatim
@sipp_menpan
@anugerahasn_menpan
@diary_kemenkumham
@rbkunwas

 

 

 

 

 

0 komentar:

Posting Komentar